Hari Jadi Kabupaten Nganjuk Mas Novi Boyong Pusaka

oleh
Bupati dan Wakil Bupati dalam Acara tasyakuran Hari jadi kabupaten Nganjuk ke 1.084 Beserta Forkopimda (Humas Pemkab Nganjuk)

Hari Jadi Kabupaten Nganjuk Mas Novi Boyong Pusaka

www.suryanenggala.id– Nganjuk. Hadir pada kegiatan ini Bupati Nganjuk, Wabup Nganjuk, seluruh anggota Forkopimda, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Nganjuk yang ke 1.084 yang berlangsung secara sederhana,09/04/2021

Boyong pusaka ini merupakan wujud rasa syukur kita semua kepada Tuhan Yang Maha Esa bahwa Nganjuk telah berusia 1.084 dan merupakan daerah yang umurnya paling tua di Indonesia. Dan kita semua berdoa semoga Kab. Nganjuk bisa menjadi daerah yang “Baldatun Thayyibatun Wa Robbun Ghofur”

Hari Jadi Kabupaten Nganjuk Mas Novi Boyong Pusaka
Prosesi boyong pusaka dilaksanakan dengan cara berbeda dengan tahun sebelumnya

Berbeda pada tahun tahun sebelumnya yang selalu ada kirab budaya boyong pusaka yang dirayakan dengan suka cita dalam rangka mengenang sejarah Nganjuk. Namun tahun 2021 ini ada perbedaan kirab pusaka dilakukan menggunakan mobil, prosesi ini dilakukan lebih sederhana karena adanya pandemi Covid-19.

“Boyong pusaka ini sebagai tanda perpindahan pemerintahan yang ada di Berbek menuju pemerintahan di Pendopo Kab.Nganjuk”, jelas Mas Novi

Pusaka yang diboyong ini berwujud payung dan tombak yang bernakna pengayoman. Dikandung maksud bahwa semua pimpinan yang ada di Kab. Nganjuk harus mampu mengayomi masyarakatnya.

Semoga kedepan Nganjuk akan semakin Maju, bermartabat dan berprestasi.

(Rio)

Response (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *