Diduga Akibat Korsleting Listrik, Gedung MAN Pasuruan Ludes Terbakar

oleh
Diduga Akibat Korsleting Listrik, Gedung MAN Pasuruan Ludes Terbakar
Diduga Akibat Korsleting Listrik, Gedung MAN Pasuruan Ludes Terbakar

Diduga Akibat Korsleting Listrik, Gedung MAN Pasuruan Ludes Terbakar

www.suryanenggala.id-Pasuruan. Diduga akibat korsleting listrik, tiga gedung Madrasah Aliyah Negeri Kota Pasuruan, Jawa Timur ludes terbakar. Kencangnya angin saat kebakaran membuat api cepat membesar dan sulit dipadamkan.

Ada 3 ruangan yang ludes terbakar dan kerugian ditaksir ratusan juta Rupiah.

Tiga ruang yang terbakar yakni studio musik, laboratorium komputer dan perpustakaan. Seluruh peralatan musik, 27 komputer dan buku-buku di 3 ruang ludes.

Baca juga:

“Peralatan sempat dipakai siswa sampai sore, habis itu ditinggal. Menurut pihak sekolah pemakaian peralatan sesuai SOP,” kata Kasat Reskrim Polres Pasuruan Kota AKP Bima Sakti Pria Laksana, Kamis (7/10/2021).

Bima mengatakan, dari hasil penyelidikan dan olah TKP, diduga ada kelalaian yang menyebabkan korsleting listrik pada peralatan musik.

“Diduga karena lama nggak kepakai karena lama nggak ada tatap muka. Terus setelah dipakai ditinggal. Indikasi kuat korsleting,” terang Bima.

Berdasarkan keterangan salah satu guru, kebakaran bermula dari api yang muncul dari studio musik. “Lalu membesar dan merembet ruang lainnya,” ujar Hariadi.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *