Presiden Jokowi Buka Peluang Liga 1 2021 di Gelar Dengan Penonton

oleh
Sumber: football-tribe.com

Presiden Jokowi Buka Peluang Liga 1 2021 di Gelar Dengan Penonton

www.suryanenggala.id– Kabar baik datang dari dunia sepak bola Indonesia, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyebutkan Presiden Joko Widodo memberi lampu hijau untuk membuka peluang kompetisi Liga 1 2021 dan Liga 2 di gelar dengan penonton.

Hal itu disampiakan Presiden Jokowi usai mendengar banyaknya aspirasi dari masyarakat. Yang mana keinginan dan kerinduan para supporter dan penikmat sepak bola untuk bisa menyaksikan langsung pertandingan dari stadion.

Karena itu, Presiden Jokowi memerintahkan kepada Menpora Amali untuk membuat kajian terkait Liga 1 nanti yang akan digelar dengan penonton.
“Presiden meminta saya membuat kajian. Kami juga akan melihat juga percepatan vaksinasi. Tentu akan benar-benar kami hitung. Tapi Presiden buka peluang (sebagian penonton) dan menyampaikan kepada saya untuk mengkaji itu, ” ungkap Menpora Amali.

Tak hanya itu, Presiden Jokowi juga meminta Menpora untuk berkomunikasi dengan pihak penyelenggara, baik PT. Liga Indonesia Baru (ILB) maupun PSSI dan pidak keamanan untuk memastikan hal tersebut.

Baca juga :

Menpora Amali mengatakan bahwa ini buka persoalan yang ringan. Ia harus memastikan betul siapa saja nantinya yang akan bisa masuk dalam stadion dan diberikan izin sebagai penonton.
“Beliau (Presiden Jokowi) melihat munculnya aspirasi itu dan minta saya mengkaji. Ini juga bermakna mendidik supaya penonton jadi tertib, sebab kondisi ini tidak seperti sebelumnya. Saya akan kaji betul-betul. Ini belum jadi keputusan. Tetapi ini untuk mengkaji, kalau hasil kajian tidak memungkinkan ada penonton, akan saya sampaikan (juga) itu. (Kajian) ini akan melibatkan berbagai komponen dan elemen, ” ucap Menpora Amali.

Hasil dari kajian yang dilakukan Menpora nantinya akan masuk dalam rekomendasi yang diberikan kepada pihak kepolisian. Menpora berjanjin akan serius dan tidak gegabah dalam mengambil tindakan saat pengkajian.
“Harus dikaji betul secara serius. Kami tidak boleh gegabah, tapi kami bukan mendiamkan. Kami tetap melakukan pengkajian supaya benar-benar hasil kajian menjadi dasar untuk mengeluarkan izin dari kepolisian, ” pungkasnya.

Saat ini, Menpora tengah menunggu surat resmi pemberitahuan dari PSSI dan LIB soal rencana gelaran Liga 1 dan Liga 2 2021. Setelah ada surat resmi, Kemenpora akan menggelar rapat koordinasi bersama pihak terkait.

(Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *