Disdagkoperin Kota Cimahi Gelar Bazar Bela Beli, Upaya Pemkot Cimahi Memajukan UMKM

oleh
Disdagkoperin Kota Cimahi Gelar Bazar Bela Beli, Upaya Pemkot Cimahi Memajukan UMKM

Disdagkoperin Kota Cimahi Gelar Bazar Bela Beli, Upaya Pemkot Cimahi Memajukan UMKM

www.suryanenggala.id – Cimahi. Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Perdagangan Koperasi UMKM dan Perindustrian (Disdagkoperin Kota Cimahi menggelar Bazar Bela Beli UMKM, bertempat di Lapangan Apel Pemkot Cimahi, Kamis (25/07/2024).

Kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh Penjabat Wali Kota Cimahi Dicky Saromi serta dihadiri oleh
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Cimahi Budi Raharja, Asisten Administrasi Umum Kota Cimahi Maria Fitriana, Kepala Disdagkoperin Hella Haerani, Kepala DPMPTSP Dadan Darmawan, Kepala Bakesbangpol Mardi Santoso, Perwakilan Bulog, Perwakilan Kejaksaan, Perwakilan Kelurahan serta para pelaku UMKM se- Kota Cimahi.

Pada Kegiatan Bazar Bela Beli turut dimeriahkan hiburan dari Efek Rumah Sosis, Mr. Coustic dan Rita Tila.

Saat ditemui awak media Pj. Wali Kota Cimahi Dicky Saromi mengatakan bahwa kegiatan Bazar Bela Beli digelar untuk memberikan ruang bagi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dalam menjajakan produk mereka serta memperluas jaringan perdagangan. Program ini diharapkan dapat memajukan pengusaha lokal dan berkontribusi pada pembangunan jangka panjang Kota Cimahi.

“Bazar Bela Beli untuk memberikan ruang bagi UMKM dalam menjajakan produknya dalam memasarkan maupun memperluas perdagangannya sehingga semakin hari semakin mapan untuk menjadi pengusaha,” ungkapnya.

Disdagkoperin Kota Cimahi Gelar Bazar Bela Beli, Upaya Pemkot Cimahi Memajukan UMKM
Kepala Disdagkoperin Kota Cimahi Hella Haerani Saat Melaporkan Kegiatan Bazar Bela Beli UMKM Kota Cimahi.
Disdagkoperin Kota Cimahi Gelar Bazar Bela Beli, Upaya Pemkot Cimahi Memajukan UMKM
Pj. Wali Kota Cimahi Saat Meninjau Kegiatan Bazar Bela Beli UMKM Kota Cimahi.

Selain itu Dicky juga menekankan pentingnya upaya ini dalam rencana pembangunan jangka panjang Kota Cimahi dan visi Indonesia untuk mencapai generasi emas pada tahun 2045.

“Dalam rencana pembangunan jangka panjang upaya untuk mewujudkan Cimahi Campernik dan generasi emas 2045 Indonesia maju, indikator nya dari total populasi penduduknya 4-5% adalah pengusaha,” jelasnya.

Ia juga menambahkan bahwa program ini tidak hanya bermanfaat bagi para pengusaha itu sendiri, tetapi juga berpotensi membuka lapangan pekerjaan baru.

“Ini merupakan bagian kami untuk memberikan ruang bagi pengusaha sehingga nanti kegunaan nya tidak bagi mereka saja tapi bisa membuka lapangan pekerjaan. Program Bazar Bela Beli ini diharapkan dapat menjadi salah satu langkah konkret dalam mendukung UMKM di Cimahi, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan nasional secara berkelanjutan,” pungkasnya.

(DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *