222 KPM Kelurahan Bangunsari Menerima Bantuan Beras 10 Kg
www.suryanenggala.id -Madiun. Bantuan berupa beras sebesar 10 kg yang dikeluarkan oleh Kemensos melalui kelurahan Bangunsari kecamatan Dolopo kabupaten Madiun. Yang mana bantuan tersebut adalah sebagai tambahan bagi warga yang benar benar layak menerima,Selasa 03/06/2024.
Bertempat di kantor kelurahan bangunsari, sebanyak 222 kelompok penerima manfaat (KPM ) sudah bisa dipastikan sudah menerima semua sesuai data dari RT masing masing. Hal ini tentunya sangat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan.
Saat dikonfirmasi, Lurah Bangunsari Bambang Djatmiko S,H menuturkan bahwa hari ini kantor kelurahan sedang melakukan distribusi beras Bulog untuk masyarakat Bangunsari sebanyak 10kg per orang.
Sesuai dengan aturan, kami salurkan bagi warga yang namanya telah terdaftar di DTKS. Lalu untuk kriteria penerima bantuan saya meminta usulan dari RT masing-masing. Itu nantinya data dari RT kita usulkan lewat aplikasi dan data tersebut kita masukan ke DTKS. Bilamana data itu sudah muncul yang berhak yang akan menerima bantuan,” tuturnya.
Baca Juga :
Selain itu, Bambang juga berharap untuk kedepannya yang belum mendapatkan bantuan tersebut RT atau warga sekitarnya dapat segera melaporkan ke kantor kelurahan. “Nanti akan kami akomodir melalui operator kita di Bangunsari. Saya juga berharap agar masyarakat dapat berperan aktif.” Ujarnya.
Ditempat yang sama, menurut salah satu warga Punjul Kelurahan Bangunsari, B.M Suryono H S, ia sangat bersyukur dan antusias atas bantuan sosial Sembako dari pemerintah.
“Semoga bantuan seperti ini dapat berlangsung terus agar dapat membantu warga kurang mampu,” pungkasnya.
Kris