Site icon Surya Nenggala

KPAI Menyayangkan Indosiar Libatkan Anak Dibawah Umur Dalam Sinetronnya

KPAI Menyayangkan Indosiar Libatkan Anak Dibawah Umur Dalam Sinetronnya

Sumber: instagram @suarahatiistri.mkfofficial

KPAI Menyayangkan Indosiar Libatkan Anak Dibawah Umur Dalam Sinetronnya

www.suryanenggala.id-KPAI Menyayangkan Indosiar Libatkan Anak Dibawah Umur Dalam Sinetronnya.
Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) buka suara terkait polemik sinetron yang berjudul Suara Hati Istri karena diperankan aktris di bawah umur sebagai salah satu istri yang dipoligami. Ketua KPAI Susanto menyayangkan sikap Indosiar yang melibatkan anak di bawah umur untuk berperan sebagai seorang istri dalam sinetron yang berjudul Suara Hati Istri. Hal ini bertentangan dengan langkah pemerintah Indonesia dalam mencegah pernikahan anak di usia dini.

Reaksi tersebut disampaikan oleh Susanto setelah mendapat laporan bahwa ada aktris 15 tahun yang berperan sebagai seorang istri di TV nasional.
“Kami sangat menyayangkan terhadap hal ini. Di tengah negara concern (fokus) meningkatkan kualitas perlindungan anak dan mencegah perkawinan usia anak justru ada sinetron yang tidak sejalan dengan semangat negara. ”kata Susanto.

Baca juga:

Lebih lanjut Susanto mengatakan bahwa pihaknya akan menindak lanjuti temuan tersebut dengan melakukan rapat bersama jajaran Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
“Kami sangat menyayangkan. Kami sedang koordinasi dengan Ketua KPI terkait hal ini. Sesegera mungkin akan dibahas dengan KPI. Semoga hari ini cocok waktunya. ”lanjutnya.

Sebelumnya, netizen Indonesia diramaikan dengan kemunculan Zahra yakni salah satu karakter di sinetron Suara Hati Istri yang tayang di Indosiar. Sosok Zahra dibawakan oleh aktris muda bernama Lea Ciarachel yang masih berusia 15 tahun. Lea diketahui sebagai aktris muda kelahiran Bali 5 Oktober 2006. Dalam sinetron itu ia berperan menjadi istri ketiga dari pria bernama Tirta, yang diperankan oleh aktor bernama Panji Saputra. Ia digambarkan sebagai pria berusia 40 tahun dengan tiga istri.

Pasangan ini menuai kritik dari netizen karena Lea Ciarachel atau Zahra masih 15 tahun tapi berperan sebagai seorang istri. Mereka juga mengkritik adegan Zahra dan Pak Tirta di atas ranjang karena perbedaan usia yang sangat jauh.

Sinetron Surat Hati Istri tayang di Indosiar setiap hari pada pukul 18:00 WIB. Sinetron ini menggantikan Mega Series Bismillah Cinta yang sudah habis masa tayangnya. Selain Lea Ciarachel dan Panji Saputra, sinetron ini juga menampilkan beberapa aktor muda seperti Bryan Andrew dan Metta Permadi.

Exit mobile version