Site icon Surya Nenggala

Sepinya Wisatawan disebabkan Himbauan Pemerintah untuk Menghindari Covid-19

Sepinya Wisatawan disebabkan Himbauan Pemerintah untuk Menghindari Covid-19

Sumber: Humas polres Pelabuhan

Sepinya Wisatawan disebabkan Himbauan Pemerintah untuk Menghindari Covid-19

www.suryanenggala.id-Jakarta. Sepinya Wisatawan disebabkan Himbauan Pemerintah untuk Menghindari Covid-19. Wisatawan Pulau Seribu minggu pagi tidak lagi ada kelonjakan dan Dermaga Kaliadem Muara Angke nampak kembali sepi dari wisatawan, hanya yang nampak penumpang kapal warga asli Pulau Seribu untuk pulang.

Sepinya wisatawan disebabkan ada imbauan pemerintah, karena di tanggal 14 – 15 melalu terjadi melonjaknya wisatawan yang ingin berlibur ke Pulau Seribu, Minggu

Kapolsek Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok Akp Seto Handoko mejelaskan terjadinya sepi wisatawan ke Pulau Seribu.

“Demi keselamatan dan kesehatan maka obyek wisata menuju Kepulauan Seribu ditutup sementara, hal ini demi keselamatan kita bersama untuk terhindar dari Covid19. “ujar Seto.

Seto melanjutkan, karena kemarin sebelum kapal berangkat para wisatawan di tes swab antigen yang telah di siagakan di Pospam Kaliadem, namun ada satu orang yang positif kemudian pihak petugas melakukan larangan dan satu orang yang positif bersama rekannya di rujuk ke rumah sakit Pluit terdekat.

Oleh sebab itu untuk wisatawan menuju ke Kepulauan Seribu sementara di tutup, Dan kapal kapal yang berangkat ke Kepulauan seribu khusus hanya untuk penumpang warga Pulau Seribu saja dengan menunjukan indetitas diri (KTP).

Seto juga ingatkan, kami dari Polsek Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok menyiapkan swab antigen gratis di Pospam Dermaga Kaliadem bagi para pemudik yang balik ke Muara Angke. “tegas Seto.
(TK)

Exit mobile version