KKB Papua Tembak Seorang Guru Dan Bakar Sekolah
www.suryanenggala.id– Papua. Seorang guru SD bernama Oktovianus Rayo (42) ditembak mati kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Sabinus Waker di Kampung Julukoma, Distrik Beoga, Kab. Puncak, Papua, Kamis (8/4/2021). sekira pukul 09.30 WIT.
“Tadi pagi sekitar 09.30 WIT ada kejadian penembakan di Beoga, Puncak, yang dilakukan terhadap seorang guru yang sedang menjaga kios di rumah. Korban meninggal dunia,” ujar Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri di Jayapura, Kamis
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri menyebut Sabinus Waker cs diperkirakan sedang berada di kawasan Ilaga.
Pihaknya pun akan mendatangi lokasi tersebut. “Sabinus Waker tengah menuju Ilaga atas undangan Lekagak Telenggen. Kita mendapat informasi bahwa dalam perjalanan menuju Ilaga ini dia melakukan penembakan. ” ujar Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri di Jayapura, Kamis.
Polda Papua saat ini tengah menyusun kekuatan untuk mencari KKB tersebut.
“Kami akan menyusun kekuatan untuk naik ke Ilaga guna melakukan penindakan dan mudah-mudahan ini dapat selesai. ” kata Irjen Mathius dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Jumat (9/4/2021)
Saat kejadian, ada tiga tetangga korban yang mendengar suara tembakan dan langsung melarikan diri, semua tetangga sudah ditemukan oleh masyarakat dalam keadaan selamat.
Kemudian di hari dan kampung yang sama pukul 18.15 WIT, KKB dari kelompok Nau Waker membakar tiga sekolah yaitu SD Jambul, SMP N 1, dan SMA 1 Beoga, serta rumah guru.
Iqbal mengatakan, Nau Waker telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) Polres Mimika
“tahun 2018 karena sederet kasus kejahatan yang telah dilakukannya. “Pada 2018, Guspi Waker memberi perintah kepada Nau Waker untuk melakukan penembakan di Mile 69 PT Freeport Indonesia di Tembagapura, dengan kerugian barang 1 buah kendaraan WLP,” kata Kombes Pol M Iqbal Alqudussy.
(Tim)