Dukungan Pemerintah dan Swasta Kepada Masyarakat Dusun Gembyang Jombang di Sektor Pertanian
www.suryanenggala.id- Jombang (19/01/2021). Pengembangan sektor pertanian dilakukan oleh masyarakat Dusun Gembyang Desa Plabuhan Kecamatan Plandaan Kabupaten Jombang. Beberapa waktu lalu anggota kelompok tani Dusun Gembyang mengajukan proposal permohonan bantuan pembuatan sumur bor dalam kepada sekretariat Forum TJSL /CSR Perusahaan Se-Kabupaten Jombang yang diketuai oleh Bapak Hadi dari Perusahaan Astra Tol Jombang-Mojokerto. Adapun anggaran yang diterima senilai Rp. 27.625.000,-.

Pemerintah Desa Plabuhan juga ikut serta mendukung dan berkontribusi dalam program tersebut dengan menganggarkan satu set submersible serta pemasangan listrik yang diambilkan dari sumber anggaran Dana Desa. Tak dapat dipungkiri tujuan pengajuan permohonan bantuan ini karena permasalahan kekurangan air yang dikeluhkan para petani warga Dusun Gembyang disaat musim tanam ke 2 hingga kemarau tiba.

Program pembangunan sumur bor ini telah selesai dilakukan dan sudah dapat dimanfaatkan. Kepala Dusun Gembyang Bapak Santoso menuturkan dengan adanya program ini beliau berharap semoga para petani bisa meningkatkan hasil produksi pertanian, baik lahan sawah maupun ladang.
Diakhir bincang-bincangnya dengan wartawan Surya Nenggala, Pak Santoso juga mengatakan bahwa tahun ini telah mengajukan proposal permohonan bantuan PAM SIMAS air bersih melalui Dinas PUPR untuk warganya dan telah disetujui serta dianggarkan. Beliau berharap nantinya bantuan ini bisa dimanfaatkan serta dikelola semaksimal mungkin untuk kesejahteraan warganya.
(Ati)