Restoran Raja Se’i Dipadati Pengunjung dan Mengakibatkan Wartawan Kecewa

oleh
Masyarakat antusias memadati Restoran Raja Sai , di jl Kemang Selatan Raya , No. 125 B. Jakarta selatan (Foto:Tk/SuryaNenggala)

Restoran Raja Se’i Dipadati Pengunjung dan Mengakibatkan Wartawan Kecewa

www.suryanenggala.id– Jakarta. Awak media meliput Grand Opening Sebuah Restoran di kawasan Kemang Selatan tepatnya di jalan Kemang Selatan Raya no. 125 B, Jakarta Selatan, Sabtu, (12/12/2020).

Sedikit bersitegang dengan awak media dan hampir terjadi gesekan. Sejumlah awak media pun memilih meninggalkan lokasi acara grand opening restoran tersebut.

Basuki Suradjo sebagai Owner dari Restoran Raja Se’i tersebut berkata, “perlu kami sampaikan bahwa kami membatasi jumlah orang yang masuk untuk menghindari sangkaan bahwa kami tidak mematuhi protokol kesehatan. Dan kami juga takut kalau tiba – tiba tempat usaha kami disegel. Jadi ini yang perlu diketahui teman teman media,” tutur Basuki Suradjo yang didengar langsung wartawan Surya Nenggala, Sabtu 19/12/2020.

Restoran Raja Se'i Dipadati Pengunjung dan Mengakibatkan Wartawan Kecewa
Basuki Suradjo salah satu Owner di Restoran “Raja Sai” di kawasan Kemang Selatan

Basuki juga meminta maaf dalam pembukaan restoran tersebut, merupakan pengalaman pertama kali dan tidak ada persiapan dengan baik, “ini tidak ada sangkut pautnya dengan Riski Billar, jadi ini semua salah saya dan saya kaget tidak menyangka antusias masyarakat yang hadir dalam acara grand opening tersebut bludak,” papar Basuki.

“Saya mohon maaf yang sebesar besarnya jujur saya tidak menyangka bahwa akan terjadi hal seperti ini, hingga sampai begitu membludaknya masyarakat yang hadir di acara grand opening restoran tersebut,” imbuhnya.

(TK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *